Presiden Prabowo Tunjuk Mensesneg Prasetyo Hadi sebagai Juru Bicara Presiden Bantu Hasan Nasbi
Tak Ingin Terburu-Buru, De Gadjah Tunggu Pusat Terkait PILKADA Pastikan Linier Program Pusat Berjalan di Bali
11 April 2024
Made Muliawan Arya (De Gadjah)
Beberapa partai sudah memulai menggeber persiapan pemilihan kepala daerah mendatang. Gerindra masih menunggu petunjuk Dewan Pimpinan Pusat (DPP), kendati banyak partai yang melirik partai besutan Prabowo Subianto ini dan sudah ada komunikasi secara informal.
"Kami setelah lebaran menunggu pusat seperti apa. Kami sudah menjalin komunikasi dengan semua pihak dan kngjn semua cair. Menjaga komunikasi baik dengan siapapun. Kami memilih pemimpin terbaik untuk Bali," terang Ketua DPD Gerindra Bali Made Muliawan Arya alias De Gadjah saat ditemui Selasa (9/4/2024).
Usai hajatan pilpres, Gerindra terbuka. Tidak hanya dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) tapi partai lain karena melihat kondisi di pusat Prabowo Subianto merangkul partai di luar koalisi termasuk PDI Perjuangan. "Tidak bisa menyampaikan sekarang akan melawan atau bagaimana. Setelah hajatan pilpres harus bersatu merangkul semuanya. Semua dirangkul Politik bersatu Pak Prabowo," jelasnya.
Pria yang juga Ketua Pertina Bali menekankan tidak memilih-milih partai asal koalisi itu all out bekerja. Tidak setengah-setengah. Pada pilkada, De Gadjah ingin linier dengan program pusat. Program pusat berjalan di Bali. "Kami hanya ingin program di pusat berjalan dengan baik di Bali, provinsi berjalan baik di kabupaten/ kota bukan nanti presiden sini gubernur sana wali kota kesono. Jadi biar bagus tidak dirugikan masyarakat Bali," tegasnya.
source: Radar Bali
TAGS :
Berita Terbaru
Tiba di Tanah Air, Prabowo Terima Langsung “Ngantor” Terima Kunjungan Wakil PM Rusia
Prabowo Ungkap Qatar akan Investasi dengan Danantara Sekitar Rp 33 T
6 Fakta Pertemuan Prabowo-Megawati
Sufmi Dasco Ahmad, Sosok Ketua Harian Gerindra Yang Luwes Dan Cekatan